PemerintahanSosbudpar

BLT-DD Tahap II Dilaksanakan Di Desa Peniwen Kecamatan Kromengan

Malang, Topiknews.co.id – Pelaksanaan Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD) tahap kedua di Desa Peniwen, Kecamatan Kromengan bertempat di Balai Desa Peniwen berjalan tertib dan lancar. Jumat, (12/6/2020).

Dalam pelaksanaan pencairan BLT-DD tahap kedua ini, disaksikan oleh Kepala Desa Peniwen Sih Utama dan seluruh proses penyaluran dilaksanakan oleh perangkat Desa serta dihadiri oleh Babinsa dari Koramil Kromengan dan Bhabinkamtibmas dari Polsek Kromengan yang ikut mengawasi jalannya proses pencairan ini.

Menurut Kepala Desa Peniwen Sih Utama, bahwa penerima bantuan langsung tunai di Desa Peniwen sebanyak 138 kepala keluarga (KK).
“Benar, bahwa penerima BLT-DD di Desa Peniwen sebanyak 138 KK, yang anggarannya diambilkan sebesar 30 persen dari dana desa kami,” ujar Sih Utama kepada awak media ini.

Sementara itu Bendahara Desa Peniwen Waluh mengatakan 30 persen dari Dana Desa yang kita alokasikan untuk BLT-DD ke 138 KK ini sebesar Rp. 248.400.000,.
“Namun setelah ini kita juga masih ngelu (pusing) karena ada PR untuk pencairan berikutnya sebesar Rp. 300.000,- selama 3 bulan berikutnya, kan bantuan ini prosesnya hingga 6 bulan,” terangnya. (hw)

Related Articles

Back to top button
×